Bagi kamu yang jalan-jalan di Bali, menjelajahi keindahan wisata di Bali dan sekitarnya tentunya belum lengkap kalau belum menyambangi cafe instagramable di Bali ini untuk bersantai, ngopi, ngemil, berfoto, dan juga ngobrol bareng sahabat atau pun pasangan kamu. Kira-kira dimana saja sih lokasi cafe instagramable di Bali yang lagi hits buat dijadikan tempat nongkrong ini? Yuk simak ulasan IVACANZA tentang 25 cafe instagramable di Bali yang lagi hits.
STARBUCK COFFEE SANCTUARY BALI
Cafe instagramable di Bali pertama yang wajib kamu kunjungi adalah Starbuck Coffee sanctuary Bali. Starbuck Coffee Sanctuary langsung menjadi favorit bagi pemburu cafe instagramable di Bali sejak pertama kali dibuka pada awal tahun 2019. Starbucks Coffee Sancuary Bali merupakan erai kopi Starbuks terbesar di Asia Tenggara. Di atas lahan seluas 1.850 kaki persegi, Starbucks Reserve Dewata berkomitmen untuk menyajikan pengalaman minum kopi terbaik di dunia. Tidak sekedar minum kopi, para pengunjung juga bisa belajar bagaimana biji kopi diproses mulai dari pemilahan, pemanggangan, hingga penyajiannya. Starbucks Reserve Bali dijanjikan menjadi satu-satunya gerai kopi paling unik dari 24 ribu yang ada di berbagai belahan dunia, sekaligus menjadi yang terbesar kedua di dunia.
Starbucks Reserve Dewata –
businessinsinder.sg,
yukmelali.id,satriyagurnitha
Memasuki lobby, pengunjung akan disambut pohon-pohon kopi Arabika yang dinaungi lamtoro, berbatas mural yang melukiskan petani-petani sedang memanen biji kopi. Berjalan ke arah pintu masuk, ada hamparan biji kopi yang dibentuk dalam formasi yang rapi seolah sedang dijemur. Di bagian dalam ada interactive video wall berisi informasi bagaimana kopi ditanam, diproses, dipanggang, dikirim dan diseduh.
Suasana Interior Starbucks Reserve Dewata – ah_ccobuta, xiaolingchan
Interior Starbucks Reserve Dewata – nanagunawaan,
tempo.co, reiinaldoarvin
Interior gerai ini didesain para pengrajin dan seniman lokal untuk menceritakan kisah kopi di Indonesia, Kisah kopi Indonesia itu direfleksikan dalam pahatan kayu yang menggambarkan budaya dari enam lokasi penghasil kopi di Indonesia. Dari 3 lantai bangunan Starbuck tersebut setiap lantainya memiliki interior yang sangat instagramable. Desain arsitektur dari Starbuck Coffee Sanctuary sangat diperhatikan sehingga tidak heran cafe ini cepat viral.
Interior Starbucks Reserve Dewata – starbuckindonesia, starbucksdewata, inggiipratiwii
STARBUCKS RESERVE DEWATA Alamat : Sunset Road No.77, Seminyak, Kuta, Bali
Phone : (0361) 9343 482
Jam Buka : Setiap hari 08.00 -23.00
MOTEL MEXICOLA
Para penggemar pelesir Bali mungkin lebih mengenal Motel Mexicola sebagai bar untuk berpesta dengan iringan musik house latin yang akan membuat berdansa sepanjang malam. Ternyata Motel Mexicola juga seru untuk dinikmati saat siang hari sembari menikmati interiornya yang merebahkan suasana tradisional khas Mexico. Pojok-pojok restoran ini sarat ubin mozaik bergaya Meksiko yang juga keren sebagai lokasi foto, tampak instagenik dari sisi mana pun.
Motel Mexicola Bali – smudgeeats, livingnomads, chyncrisostomo
Semua elemen di dalam ruangannya sangat unik, dari mural, alas meja, kaktus, kulkas vintage, hingga meja dan kursi bergaya mid-century. Banyak sofa yang nyaman dan membuat pengunjung betah berlama-lama.
Interior Motel Mexicola Bali – maruabon, anniesbucketlist
Untuk pilihan menu yang disajikan, Cafe instagramable di Bali ini begitu konsisten mempertahankan ciri khas Mexico seperti Al Pastor untuk Tacos, Empanadas untuk Fritangas, hingga menu besar seperti Birria de Borrego. Selain itu berbagai macam cocktail juga bisa menyegarkan harimu.
Menu Makanan Motel Mexicola – leighpapathanasiou, bensonmchoy
MOTEL MEXICOLA Alamat : Jalan Kayu Jati No. 9X, Petitenget, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali
Phone : (0361) 736688
Jam Buka : Setiap Hari 11.00 -01.00
BOTTEGA ITALIANA
Perlu diketahui, ada tiga gerai Bottega Italiana di Pulau Bali, yaitu di Canggu, Seminyak, dan yang terbaru di Petitenget. Nuansa yang ditawarkan sama asyiknya, karena konsep yang diusung cafe Instagramable di Bali ini juga tidak jauh berbeda. Sebuah cafe dengan eksterior rumah bernuansa vintage dan interior yang tak kalah keren. Suasana nyaman dihadirkan dengan warna dinding didominasi warna putih dengan beberapa tanaman untuk mempercantik ruangan. Pemilihan furniture yang minimalis pun membuat cafe ini tampak sangat cozy dan hangat.
Spot Instagramable Bottega Italiana – helloliky, iamlisatan,
bali.com Kesan minimalis terasa ketika berada di indoor. Kamu akan langsung melihat meja bar sekaligus dapur setelah melewati pintu kaca yang terhubung dengan outdoor. Meja itu berada di sebelah kiri dan di atas meja terdapat etalase berisi roti yang dijual Bottega Italiana.
Suasana di Bottega Italiana – balidaily,
kintamani.id, threesixtyguides
Cafe instagramable di Bali ini memiliki filosofi untuk selalu menghidangkan makanan yang segar dengan resep klasik Italia dan teknik yang sudah diturunkan turun temurun. Dan memiliki tujuan supaya pelanggan bisa puas dan santai dengan makanan bergizi yang mereka hidangkan.
Beragam menu di Bottega Italiana – bottegaitalianabali
BOTTEGA ITALIANA Alamat : Jl. Drupadi No. 7C, Jl. Pantai Batu Bolong No. 77, Jl. Pettitenget No 777
Contact : https://www.bottegaitalianabali.com/
Jam Buka : Setiap Hari 09.00 – 23.00
LA FAVELA
La Favela adalah salah satu cafe intagramable di bali yang sangat tepat untuk kamu yang menyukai suasana tropis. Berbeda dengan bar pada umumnya, tempat ini menawarkan suasana vintage, furniture disini sangat mendukung konsep yang ingin dihadirkan. Seperti Namanya, Club yang ada di Kawasan seminyak ini kental dengan nuansa brazil namun terinspirasi dengan alam di Indonesia.
La Favela Bali – jakarta100bars, pinterest
Dekorasi interior di La Favela sangat menakjubkan, walaupun terkesan jadul justru memberikan suasana yang sangat homey dan nyaman. Taman-taman sera vertical garden yang dihadirkan di dalam ruangan membuat tempat ini unik. Mengunjungi La Favela saat lunch ataupun dinner keduanya akan memberikan suasana yang sama hangatnya. Makanan dan Minuman yang disajikan tak main-main, cita rasa menjadi keunggulan dari La Favela Restaurant & Club
Interior La Favela Bali – lafavelabali_
LA FAVELA Alamat : Jalan Laksamana Oboroi No.177X, Seminyak, Kuta, Bali
Contact : 0812-4612-0010
Jam Buka : Setiap Hari 17.00 – 23.00
KEBUN BISTRO
Kebun Bistro merupakan salah satu resto bernuansa kebun yang terletak di tengah kawasan Ubud. Desain interiornya berupa gaya industrial, dimana kamu bisa melihat campuran material yang masih mentah yang diaplikasikan di berbagai struktur. Dimulai dari meja dan kursinya yang dibiarkan tidak di cat, kesan vintage juga terasa karena terlihat seperti kursi tua.
Source : pinterest
Sedikit sentuhan nyentrik dari berbagai sudut yang bergabung dengan nuansa luar negeri begitu sangat apik dilihat. Suasana tenang, aman dan nyaman serasa makan siang di Perancis. Ya, karena desain bangunannya mirip dengan bangunan yang berada di Perancis.
img : ubudhood, tripadvisor, puriasia
Hidangan yang disediakan adalah makanan khas Timur tengah dan dipadu dengan aneka minuman. Dan lagi, wine yang disediakan di Kebun Bistro sangatlah lengkap. Harga makanannya juga beragam, untuk makanan yang non wine saja bisa dibawah harga 100k. Bayangkan saja kamu berada di Bali memakan makanan khas timur tengah dengan suasana ala Negara Perancis. Unik, bukan?
img : kenesandari, her_Step, imgiz
KEBUN BISTRO Alamat : Jl. Hanoman No.44, Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali
Contact : (0361) 972490
Jam Buka : Senin – Jumat 11.00 – 23.00 / Sabtu – Minggu 09.00 – 23.00
KYND COMMUNITY
Satu lagi cafe instagramable di Bali, yaitu KYND Community. KYND Community merupakan perpaduan antara tempat nongkrong yang memiliki kesan fresh dan sehat. Terletak di kawasan Kuta Utara, KYND Community memiliki konsep makanan sehat untuk vegetarian, jadi dapat dipastikan semua menu di sini merupakan menu sehat. Desain cafe minimalis ditambah lukisan mural di dinding membuat suasana terasa colorful dan tentunya photogenic.
Kynd Community Bali : ndika
img : ronjaemmiina, foxytrash
Jika tempat nongkrong lainnya biasanya didominasi oleh hidangan yang serba manis dan serba daging, maka lain halnya dengan KYND Community. Hidangan di sini semuanya serba tumbuhan alias berasal dari tanaman. Hidangan di sini tak hanya menyehatkan, tetapi juga lezat dan sangat lucu, bahkan cocok untuk dipajang di Instagram Anda. Andalan mereka, Tropical Brass Spoon Set. Semangkuk hidangan penuh nutrisi yang terdiri dari potongan buah seperti beri, stroberi, pisang, buah naga, dan butiran oat.
img : pinterest, kyndcommunity
KYND COMMUNITY Alamat : Jl. Petitenget No.12, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali
Contact : 0859-3112-0209
Jam Buka : Setiap Hari 06.00 – 17.00 , 18.00 – 22.00
NEON PALM
Tidak jauh dari Kynd Community, neon palm juga merupakan salah satu cafe intagramable di Bali yang kami rekomendasikan. Neon Palms terletak di lantai dua di atas toko pakaian Bali Boat Shed yang terkenal. Masuk melalui pintu pink baru atau melalui Bali Boat Shed. Dari luarnya saja, kafe ini sudah tampak unik dengan konsep tropical. Masuk ke dalam, kamu akan disambut dengan atmosfer fun berkat dekorasi warna pastel yang bikin suasana tambah cozy.
img : valerievivier, beckrocchiphotography
Tidak perlu bingung cari spot foto di sini, ada tembok yang lucu, mural cheetah di dinding, dan furnitur-furnitur unik yang bikin foto tambah oke.
img : wanderrersandwarriors
Menunya juga tidak kalah Instagramable dan lezat. Beberapa menu di Neon Palm yang dapat kamu coba : Grilled King Prawns, Quinoa & Salmon Salad, Frozen Chocolate Margarita, dan berbagai signature cocktail seperti Passionfruit & Pineapple Margarita, Lemongrass & Ginger Mojito, dan Strawberry Daiquiri.
img : sashanavetnaya, neonpalmsbali
NEON PALM Alamat : Jl. Kayu Aya No.22 2nd floor, Seminyak, Kuta, Bali
Contact : 0813-5379-4644
Jam Buka : Setiap Hari 07.30 – 22.00
CAFE KIM SOO HOME
Terletak di jantung kawasan Seminyak, Kim Soo lebih dikenal sebagai toko yang menjual aneka produk home and living bergaya tropis khas Bali. Namun, Kim Soo melebarkan sayap usahanya dengan membuka Cafe Kim Soo. Interior yang didominasi warna putih dan desain yang eklektik layaknya resor di Mykonos, Yunani sontak membuat Cafe Kim Soo dikunjungi untuk mengabadikan momen di sana.
img : kwittyb, tripadvisor, ericalohh
Furniture unik yang merupakan barang-barang yang dijual oleh Kim Soo Home membuat Setiap spot di cafe ini sangat instagenik.
img : sourcedbali
Bicara menu, Cafe Kim Soo sangat cocok untuk menikmati sarapan pagi. Beberapa menu yang patut dicoba antara lain Breaky Fry Up, Lamb Curry, aneka Bagel Bar, Carrot Cake yang lezat, dan beraneka ragam kopi.
CAFE KIM SOO HOME Alamat : Jl. Kayu Aya No.21, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali
Phone : 0822-4713-0122
Jam Buka : Setiap hari 09.00 -22.00
DA MARIA
Untuk kamu yang ingin mencicipi cita rasa otentik Italia di Pulau Bali kamu wajib datang ke Da Maria. Selain menawarkan makanan khas italia, Da Maria juga memberikan suasana interior cafe yang instagramable.
img : renawidagdo, scottycal, phineloves
Interior modern dibalut warna dominan biru muda, putih, dan kuning membuat kamu seolah-olah tengah berada di pesisir Amalfi, Italia. Setiap sudut Da Maria sangat cocok untuk jadi latar berfoto. Di tengah ruangan terdapat sebuah kolam air mancur yang menjadi pusat perhatian utama, terutama untuk berfoto.
img : ryanotello, travelwander.lust
Bintang utama di Da Maria tentunya adalah Pizza, yang telah menjadi hidangan khas otentik Italia. Pizzanya benar-benar khas Italia dengan gaya Neapolitan dan dipanggang dalam oven. Untuk cita rasa jangan khawatir, chef langsung didatangkan dari Italia jadi tidak perlu diragukan kelezatannya.
img : uwibama
DA MARIA Alamat : Jl. Petitenget No.170, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali
Phone : (0361) 9348523
Jam Buka : Setiap hari 12.00 – 02.00
BALI BOLA
Bali Bola adalah satu dari banyak cafe instagramable di Bali yang berlokasi di Seminyak. Sama dengan KYN Community, Bali Bola Cafe juga mengusung konsep vegetarian. Nuansa Warna Pastel Soft : pink, kuning, biru muda, dan juga putih sangat mendominasi di cafe ini. Terlebih dengan tambahan dinding semarak dengan warna pink dan kuning bertuliskan "Balifornia Dreaming". Tidak heran jika cafe ini juga ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun nonlokal.
img : fullyrawkrisna, jemsroxas, liburanbali
Menu yang ditawarkan di Bali Bola beraneka ragam, meski hampir semuanya vegetarian food. Tapi, dari segi rasa juga tak kalah nikmat. Jangan lupa juga cicipi kopi khas mereka di sini!
img : laura_gray96, gypsea_lust,
balibo.la BALI BOLA Alamat : Jl. Petitenget No.8, Seminyak, Kuta Utara, Bali
Phone : 0812-9167-2276
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 22.00
FOLLIE KITCHEN & PATISSERIE
Didirikan oleh Stephane Simond, koki asal Prancis yang terpukau dengan lezatnya cita rasa khas Asia dan menjadikan Bali sebagai tempat untuk menyajikan kecintaannya tersebut. Berlokasi di Canggu yang tengah mulai naik daun, menjadikan Follie Kitchen Pattisirie sebagai salah satu primadona baru di dunia kuliner Pulau Dewata. Mengambil nama dari bahasa Prancis yang berarti "Cinta hingga Menggila" – Kamu akan langsung jatuh cinta hingga menggila saat melihat dekorasi tempatnya yang sangat lucu, unik, kekinian, dan Instagrammable.
img : foliebali, thebalibible, arika_imura
Terdapat dua pilihan tempat untuk duduk, kamu bisa memilih untuk duduk di dalam ruang di kala siang hari. Saat malam hari, cobalah untuk bersantap di luar ruang sambil merasakan semilir angin malam. Jangan lewatkan kesempatan untuk berfoto di sejumlah spot, seperti kursi sofa biru dengan latar belakang tembok berwarna pink, di pintu geser kaca nan fotogenik, dinding berlatar mural bunga, dan ruang makan outdoor-nya yang asri.
img : pgenuschka, foliebali
Hidangan di Folie pun tak kalah cantiknya dengan interiornya. Cantiknya hidangan ala barat maupun local seperti pasta, sandwich, seafood, dan steak mampu memanjakan lidahmu.
img : foliebali, marymoon_iphoto
FOLIE KITCHEN & PATISSERIE Alamat : Jl. Subak Sari No.30a, Canggu, Kuta Utara, Bali
Phone : (0361) 3003475
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 22.00
PABLO'S CANGGU
Salah satu cafe instagramable di Bali yang wajib kamu datangi yaitu Pablo's Canggu. Sebuah lokasi sempurna bagi kamu yang ingin merasakan suasana khas Columbia atau Latino selama berada di Bali. Dari luar, terlihat biasa saja dan tidak ada bedanya dengan bangunan lain. Namun, atmosfer yang berbeda langsung begitu kamu memasukinya. Suasananya bagaikan berada di jalanan wilayah Amerika Latin, terutama dengan dekorasinya yang begitu berwarna. Dengan kombinasi warna pastel, permainan grafis, dan serba neon, tempat ini sangat Instagrammable dan layak untuk diabadikan.
img : breathingtravel, cilpi, travellingyuk
Untuk makanan jangan lupa mencoba pizza milik Pablo yang khas dengan harga mulai dari Rp60.000 saja. Cicipi Quattro Formaggi yang terdiri dari 4 macam keju khas Italia dan Boscaiola dengan campuran mozzarella, bacon, dan jamur. Nikmati juga kesegaran minumannya sembari kamu berpesta hingga larut malam. Pablo's menyediakan sajian musik DJ, Hip-Hop, dan R&B yang akan menemani keseruan di Pulau Dewata.
img : vikacuu23, pabloscanggu
PABLO'S Alamat : Jl. Pantai Batu Bolong No.58, Canggu, Kuta Utara, Bali
Phone : 0812-3720-9220
Jam Buka : Setiap hari 17.00 – 23.00
SEA CIRCUS
Cafe Instagramable di Bali berikutnya yang wajib kamu kunjungi adalah Sea Circus Cafe. Meskipun bernama Sea Circus, tentu saja tempat ini bukan sirkus di laut sungguhan, melainkan restoran/cocktail bar dan tempat ngopi. Sea Circus menjadi cafe dengan konsep fun dan cozy.
img : anniesbucketlist
Nuansa yang ditawarkan seakan berada di pinggiran pantai. Kombinasi lampu dan dekorasi berwarna-warni juga menjadikan tempat ini mencolok. Setting cafe ini membuat kita merasa sedang ada di pinggir pantai dan diramaikan dengan kombinasi lampu-lampu yang terasa seperti sedang ada arena sirkus. Suasananya jadi terang dan berwarna, cocok untuk menyegarkan suasana hati.
img : mochiolenza , travelwithtallaine, sweetmedjool
Di sini, kamu akan menemukan kopi yang enak, sarapan yang mantap, cocktail yang sedap, tapas yang nikmat, interior yang keren, playlist musik yang asik, serta lokasi ideal untuk pesta kecil-kecilan. Bahkan ada beragam pilihan wine untuk kamu pecinta wine.
img : hungryinbali, seusroam, seacircus
SEA CIRCUS Alamat : Jl. Kayu Aya No.22, Seminyak, Kuta, Bali
Phone : (0361) 738667
Jam Buka : Setiap hari 07.30 – 22.00
LA LAGUNA
La Laguna Bali merupakan salah satu beach club atau tempat nongkrong yang sangat instagenik. Cafe yang terletak di kawasan Canggu ini sedang naik daun dan banyak muncul di feed instagram. Ambience yang ditawarkan memang istimewa, itulah salah satu keunggulan La Laguna. Interiornya begitu majestic, panorama di sekitarnya juga luar biasa. Dengan konsep ala bohemian – gypsy, La Laguna memberikan kesan yang berbeda dari beach club lainnya.
img : grimoireader, princesstravelries, lalaunabali
Jembatan kayu besar yang membentang di atas Laguna Pantai ini menjadi fitur utama andalan La Laguna Bali. Jembatan ini pula yang digunakan untuk mempermudah akses restoran dan bar jika datang dari sisi Pantai Berawa. S Area terbuka di rerumputan hijau dengan meja-meja kayu dan bean bag memberikan rasa piknik yang menyenangkan, bar di area luar serta bangunan full kayu yang terasa sangat vintage, beach club ini benar-benar dirancang dengan cantik.
img : lalagunabali, neyu_ma
img : nerissa_aditjakra, cpyjeffrey
LA LAGUNA Alamat : Jalan Pantai Kayu Putih Berawa Canggu, Kuta Utara, Bali
Phone : 0819-9901-5777
Jam Buka : Setiap hari 09.00 -24.00
NOOK
Lupakan sejenak panorama sawah yang menghijau di sekeliling, karena cafe instagramable di Bali ini sendiri sudah menyuguhkan pemandangan yang keren. Tidak hanya lokasinya yang dikelilingi pemandangan indah, ambience dan beragam spot photogenic menjadi andalan dari cafe ini. Berlokasi di kawasan Seminyak Utara, Nook memiliki interior yang rustic tapi tetap chic, menyuguhkan pemandangan sawah yang hijau dan asri.
img : a.natashaputeri, gysellehuang
Begitu memasuki area Restoran Nook Bali, Anda akan menjumpai untaian kata di pinggir sudut ruangan. Seperti kata-kata "LOVE, DREAM, SPIRIT IN LIFE" yang ditulis di papan-papan kayu. Di bagian dalam resto bertema putih hijau ini, banyak pilihan bangku panjang yang dipenuhi bantal, sangat pas untuk duduk berlama-lama menikmati pemandangan dan sajiannya.
img : charlene22, anakjajan, nabilagardena
Untuk menu makanan, menu yang paling mendominasi adalah Western dan fusion food. Tapi jangan khawatir, disini kita juga bisa pesan Nasi Bali ala NOOK. Di bagian dalam resto mereka ada etalase kaca, dipenuhi berbagai macam lauk untuk si Nasi Bali. Tak hanya itu, dessert dan makanan ringan yang dimiliki Nook Bali cukup lengkap dengan cita rasa yang sangat lezat.
img : mnasam_19, qoespery, cornel_nico
NOOK Alamat : Jl. Umalas I No.3, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali
Phone : 0361 – 8475625
Jam Buka : Setiap hari 07.00 -23.00
FOLK POOL & GARDEN
Folk Pool & Garden adalah salah satu cafe instagramable di Bali yang terletak di Kawasan Ubud dan difavoritkan banyak wisatawan, khususnya turis dari luar negeri. Folk Pool & Garden tampil dengan wajah baru, yaitu kolam renang dan taman untuk bersantai sambil makan siang. Di tepi kolam berjajar gazebo dengan tempat tidur yang empuk, tak lupa tirai yang bisa dibuka dan ditutup jika ingin privasi yang lebih. Tak harus berenang, kamu juga bisa datang untuk makan siang sambil menikmati pemandangan sekitar.
img : hannahlawrance, aksxhay, pakwaw_holiday
Selain panorama yang menyenangkan, makanan yang disediakan pun beragam dengan rasa yang enak. Serunya lagi, bar dan dapurnya terbuka di ruang tengah. Sehingga kamu bisa langsung bisa menyaksikan para chef memasak hidanganmu.
img : kiyani__, daisgoodman, cokangel
FOLK POOL & GARDEN Alamat : Monkey Forest St, Ubud, Gianyar, Bali
Phone : (0361) 9080888
Jam Buka : Setiap hari 09.00 -22.00
CABINA
Nongkrong di kolam renang saat berada di Bali tentu menjadi pilihan yang seru ! Salah satu cafe instagramable di Bali yang memiliki fasilitas kolam renang adalah Cabina Bali. Lokasinya di wilayah Kerobokan dan tidak terlalu jauh dari Canggu yang tengah naik daun. Begitu masuk Cabina, mata kamu pasti akan langsung terpikat dengan area kolam renang yang dikelilingi kursi-kursi dan papan untuk bersantai. Tidak ada yang lebih nikmat selain bersantai di kolam renang di pulau eksotis. Jika kamu tidak ingin berenang, kamu bisa duduk santai di pinggir kolam sambil berfoto cantik di beberapa spot.
img : feliciaaish, _megelizabethh_
Cabina menawarkan banyak menu ringan untuk menemanimu menghabiskan waktu nongkrong di sini. Kamu wajib mencicipi hidangan ringan seperti Pizza, Spaghetti, Nachos, Burger, dan Salad khas Cabina.
img : justclickbali, sweets__nano
CABINA Alamat : Jalan Batu Belig Gang Daksina No.1, Kerobokan Kelod, Bali
Phone : (0361) 4740989
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 19.00
TROPICOLA BEACH CLUB
Tropicola Beach merupakan sebuah tempat nongkrong yang terletak di kawasan Seminyak. Hentakan musik, interior bangunan berwarna putih, kursi-kursi berwarna cerah, dan gurat jingga matahari terbenam jadi teman di Tropicola. Sekilas terkesan seperti kolam renang tahun 80an dengan payung-payung warna-warna cerah, tanaman bertingkat dan amfiteater yang dibentuk ke arah pantai yang menampilkan pemandangan "golden mile" pantai Seminyak dari setiap sudut.
img : pinterest, yatna_pelangi, abigailchrisoct
Tropicola Beach Club menawarkan pengalaman kepada pengunjung untuk bersantai sepanjang hari. Ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan seperti berenang, berjemur, ataupun duduk-duduk sembari mendengarkan musik dan menyantap beragam cocktail dan makanan laut berbahan segar.
TROPICOLA BEACH CLUB Alamat : Jl. Pantai Batu Belig No 5, Kerobokan Kelod, Bali
Phone : (0361) 9343636
Jam Buka : Setiap hari 11.00 – 22.00
LA PASION
Satu lagi cafe instagramable di Bali yang berada tak jauh dari Uluwatu, yaitu Cafe La Pasion Bali. Cafenya menawarkan atmosfer yang cozy. Ditambah lagi interior dan furnitur di dalamnya juga asyik untuk dijadikan background berselfie. Sangat cocok untuk menambah koleksi di akun Instagram kamu!
img : nancyyoungg, kotrikadze, arrivalbandbali
Bicara soal makanan, Cafe La Pasion menjadi tempat yang asyik di Uluwatu untuk menikmati kopi. Menu lain seperti Pizza Mexicana, Ceviche Verde de Pescado dan Chicken Quesadillas juga menjadi beberapa yang layak direkomendasikan.
img : cafe_lapasion, belikova_pro
CAFE LA PASION Alamat : Jl. Pantai Balangan, Jimbaran, Kuta Selatan Bali
Phone : 0812-3810-9228
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 24.00
LA BRISA
La Brisa merupakan salah satu beach club yang sedang naik daun- Lokasinya di daerah Canggu. Konsep di La Brisa ini cukup vintage boho, didominasi furnitur berbahan kayu. Tempatnya keren banget dan banyak spot yang Instagramable! Mulai di taman, kolam renang, bahkan bagian bar-nya juga bisa jadi spot foto menarik. Berdesain vintage yang membawa imajinasi seolah oasis di tengah gurun. Atmosfir yang ada di beach club ini seperti sebuah pulau kecil dengan tanaman yang asri dan banyak kayu berserakan.
img : s_venton,kazimrazak, joannaswica
Desain La Brisa ini didominasi dengan bahan ramah lingkungan seperti bambu. Atapnya terbuat dari daun kelapa yang sudah dijemur sehingga terlihat seperti ijuk. Memiliki dua lantai, beach club ini hampir dikelilingi oleh kolam renang. Untuk berenang, diperlukan biaya tambahan, namun Anda yang duduk di area yang terdapat minimum spend maka tak perlu lagi membayar biaya tambahan.
img : kbi5612, dragon_vibe
La Brisa lebih banyak memiliki menu kudapan daripada menu main course. Menu kudapan ringan yang tersedia ada french fries, octopus salad, tortilla, dan masih banyak lainnya. Sedangkan menu minuman ada varian fresh juice, smoothies dan tentunya coctail, wine dan beer.
LA BRISA Alamat : Jl. Pantai Batu Mejan, Canggu, Kuta Utara, Bali
Phone : 0811-3946-666
Jam Buka : Setiap hari 07.00 – 23.00
PARACHUTE
Arti nama Parachute mungkin diambil dari payung besar yang melingkupi cafe yang sekilas tampak seperti parasut. Berlokasi di kawasan Canggu, Parachute bisa jadi salah satu pilihan untuk kamu yang ingin nonkrong di cafe instagramable di Bali.
img : tripadvisor, zikranurhafiza, viartaperdana
Dengan konsep semi outdoor, Parachute memiliki pemandangan yang indah dan memberikan kesan santai, teduh dan relaks. Selain memiliki deck kayu buat duduk-duduk, Parachute juga memiliki halaman rumput yang sangat luas, cocok untuk kamu yang berlibur bersama anak-anak.
img : niluhptas, parachutebali
Café instagramable di Bali ini nggak cuma asyik dinikmati di pagi atau siang hari lho. Saat malam menjelang, lampu-lampu hias membuat suasana tambah dramatis. Beragam menu western maupun indonesia yang disajikan di Parachute juga sangat menggiurkan.
img : _melissayang, ryanottelo, parachutebali
PARACHUTE BALI Alamat : Jl. Subak Sari 13 No.8-4, Tibubeneng, Kuta Utara, Bali
Phone : 0813-3742-3010
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 24.00
TITIK TEMU COFFEE
Penikmat kopi di Bali pasti sudah akrab dengan ragam kopi andalan yang disajikan Titik Temu Coffee. Selain tempatnya yang menenangkan dengan undakan tangga sebagai tempat untuk duduk dan bersantai, Titik Temu Coffee memiliki banyak spot fotogenic sehingga cafe ini selalu menjadi andalan pemburu lokasi cafe instagramable di Bali.
img : shereenl, whatsnewbali, kittokr
Titik Temu Coffee cukup menarik dengan konsep kedai kopi semi terbuka yang didominasi dengan sentuhan kayu dan tanaman hijau di sana-sini. Area yang memang dibiarkan terbuka dengan susunan kursi dan meja ala teater bertingkat-tingkat membuat suasana terasa istimewa.
img : aloha_bang, ji__hihi_, biancarosaa
Untuk soal menu, tentu saja menikmati kopi racikan Titik Temu Coffee tidak akan membuatmu kecewa. Kopi yang disajikan merupakan kopi berkualitas. Beberapa menu minuman seperti Snickers Milkshake, Iced Coconut Long Black, atau Bottled Chilled Latte yang menyegarkan wajib kamu coba! Makanan berat dan pendamping ala western juga bisa kamu coba seperti : Fish & Chip, Burger, atau Kaya Toast.
img : yopie.stanley, caeciliakurniawan, dk_chang, dinipandabeans
TITIK TEMU COFFEE Alamat : Jl. Kayu Cendana No.1, Seminyak, Kuta, Bali
Phone : 0821-4411-2489
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 22.00
REVOLVER ESPRESSO
Salah satu cafe instagramable di Bali yang menyajikan kopi berkualitas adalah Revolver Espresso. Letaknya ada di kawasan Seminyak dan sedikit tersembunyi, namun tidak demikian dengan kualitas yang ditawarkan. Ketenaran kopi di Revolver Espresso sudah tersebar baik di wisatawan lokal maupun mancanegara.
img : toria_daniel, nohance2dance
Interior yang berkesan vintage menjadi salah satu faktor yang mencuri perhatian. Poster jadul, pun demikian dengan koran dan hiasan dinding lain, membuat atmosfer cafe instagramable di Bali ini seakan terbawa ke masa lalu. Selain menu kopi yang menjadi andalan dari Revolver Espresso, cafe ini juga menyediakan berbagai menu makanan ringan hingga makanan berat.
img : nikholasvanrossum, revolverespressp
REVOLVER ESPRESSO Alamat : Jl. Kayu Aya Gang 51, Seminyak, Kuta, Bali
Phone : 0851-0088-4968
Jam Buka : Setiap hari 07.00 – 23.00
COFFEE CARTEL
Masih berada di kawasan Seminyak, Coffee Cartel juga merupakan sebuah cafe yang memiliki spot instagramable dan unik. Coffee Cartel merupakan cafe bergaya LA modern yang menawarkan menu perpaduan Australia dan Indonesia modern. Di ruang indoor, estetika trendi berpadu sempurna dengan unsur-unsur Bali dalam bentuk dinding pink pastel khas mereka, pot kaktus, peralatan makan emas, dan seni mural yang antik.
img : anna_karapetova, tabisuru_yukiyuki, chojnaka_ola
Menu di coffee cartel menawarkan berbagai menu mulai dari smoothie protein, mangkuk super, dan sarapan sepanjang hari, hingga pilihan makan siang yang kaya akan rempah-rempah dan rempah-rempah tradisional, burger yang menggiurkan, dan makanan sehat yang klasik Indonesia. Coffee Cartel juga menawarkan campuran kopi kaya sendiri yang tidak akan kamu temukan di tempat lain.
img : kmtn74, annieshopie, whatannawears
COFFEE CARTEL Alamat : Jl. Lb. Sari No.8, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Bali
Phone : 0821-4525-1005
Jam Buka : Setiap hari 07.00 – 18.00
THE COFFEE LIBRARY
The Coffee Library Seminyak sebuah cafe sebuah tempat dimana anda dapat menikmati secangkir kopi ataupun sajian lezat lainnya. The Coffee Library ini, selain dikenal dengan sajiannya yang memiliki rasa yang lezat, tetapi tempatnya yang nyaman dan sangat instagramable.
img : indoasia-tourtravel, darreenbloggie, portray_nan
Memiliki nuansa rustic industrial membuat setiap sudut ruangan dari cafe yang satu ini terlihat menarik. Beragam ornamen unik menghiasi ruangan di The Coffee Library Seminyak, mulai dari foto-foto yang ada pada dinding, hingga lampu gantung yang unik membuat tempat yang satu ini memiliki daya tarik tersendiri.
img : tayfoleyzegiel, martinkoesman
Aneka hidangan dapat kamu pilih, seperti egg benedict, steak, aneka varian salad, olahan ayam, dan tapas. Beragam minuman juga tersaji disini, untuk menyegarkan hari. Jangan supa mencicipi kopi yang menjadi menu andalan dari The Coffee Library
img : thecoffeelibrary
THE COFFEE LIBRARY Alamat : Jl. Laksamana Basangkasa No.50B, Kerobokan Kelod, Bali
Phone : +62 818-763-769
Jam Buka : Setiap hari 08.00 – 24.00