Wednesday, 26 June 2019

Teknologi unik dan menarik yang bisa anda lihat di jepang

Jepang merupakan negara yang kaya akan inovasi dan teknologi modern. Berbagai hasil inovasi dan teknologinya mampu membuat masyarakat dunia terpesona. Akan tetapi, masyarakat Jepang tidak hanya membuat inovasi untuk dipasarkan di berbagai penjuru dunia.

Banyak juga inovasi-inovasi yang dibuat dan bermanfaat untuk membantu kehidupan sehari-hari masyarakatnya sendiri. Bahkan untuk kita, inovasi-inovasi ini justru menjadi hal yang unik karena banyak yang tidak terbayangkan oleh benak kamu sebelumnya, tapi nyata manfaatnya. Apa aja sih inovasinya?

1. Vending machine yang menjual telur

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Di sini kita umumnya mengenal vending machine untuk membeli minuman botol dan tiket commuterline. Akan tetapi di Jepang, vending machine digunakan untuk menjual berbagai kebutuhan sehari-hari dan terus aktif selama 24/7 jam.

Salah satu yang unik adalah vending machine yang menjual telur. Menjadi unik karena bagaimana bisa mereka menjual telur lewat vending machine tanpa pecah. 

2. Multilevel parking yang hemat tempat

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Di wilayah perkotaan, lahan kosong sangat terbatas dan harganya bisa selangit. Berbagai upaya dilakukan untuk menghemat penggunaan lahan tersebut. Salah satunya adalah menggunakan multilevel parking sehingga dalam satu lahan kosong yang sempit dapat digunakan untuk parkir lebih banyak mobil.

3. Mentega berbentuk stik yang mudah untuk digunakan

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Orang-orang yang suka makan roti tawar pasti akrab dengan mentega. Sayangnya mereka harus menggunakan pisau oles atau sendok untuk mengoleskan mertega ke roti mereka.

Jika ini dilakukan di rumah tentu tidak masalah, tapi jika di sedang dalam perjalanan tentu merepotkan. Oleh karena itu dibuatlah mertega berbentuk stik yang mirip dengan lipstik. Enaknya, mertega ini mudah untuk dioleskan ke roti dan untuk disimpan kembali.

5. Cara agar pesepeda tidak ngebut.

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Bersepeda merupakan salah satu budaya yang dilakukan oleh masyarakat Jepang, di antaranya karena dapat mengurangi polusi. Akan tetapi harus ada cara agar membuat pesepeda tidak ngebut di jalurnya. Oleh karena itu dibuatlah susunan tiang-tiang di jalur sepeda agar mereka mengurangi kecepatan di jalur-jalur yang biasanya dipakai buat ngebut.

6. Asbak portabel untuk perokok

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Ada tempat-tempat umum di Jepang yang diperbolehkan untuk masyarakatnya merokok di sana. Agar tempat-tempat tersebut tetap bersih dari abu dan puntung rokok, maka dibuatlah asbak portabel ini untuk para perokok. Abu dan puntung rokok akan disimpan di asbak portabel itu sementara waktu sampai para perokok menemukan tempat sampah umum untuk membuangnya.

7. Tulisan Braile penanda minuman berakohol

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Tidak semua orang mengonsumsi alkohol, oleh karena itu diberikan label sebagai minuman berakohol di kemasannya. Akan tetapi label ini tidak bisa dibaca oleh para penyandang tunanetra. Oleh karena itu di Jepang dibuatlah tulisan braile sebagai penanda minuman berakohol di bagian atas kalengnya sehingga bisa membantu para tunanetra untuk mengenalinya.

7. Tempat parkir khusus payung

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Biasanya kita mengenal tempat parkir untuk mobil, motor, dan sepeda, tapi di Jepang ada tempat parkir khusus untuk payung. Tempat parkir payung ini dilengkapi dengan kunci sehingga bisa dipastikan payung kamu akan aman. Selain itu, dengan adanya tempat parkir payung ini membuat kita tidak perlu membawa payung yang basah ke dalam ruangan dan membasahi lantainya.

8. Penanda hujan atau tidak di dalam lift

8 Teknologi unik hanya bisa kamu temui di Jepang

Jika di dalam gedung tinggi, sering kita tidak tahu apakah di luar sedang hujan atau tidak. Oleh karena itu, di salah satu gedung di Okinawa, Jepang, ada lift yang memberikan tanda jika di luar sedang hujan. Dengan adanya tanda ini, orang-orang bisa mempersiapkan diri sesaat sebelum keluar gedung agar tidak kehujanan.

1 comment:

Jual telor bebek omega asin sentul bogor

Pembuat telur bebek asin dalamnya merah. Dagang telur bebek asli asin sudah jadi sentul cibinong nanggewer bogor. Hotline WA : 085210745506 ...

SEMINGGU TERAKHIR