Monday 31 December 2018

ASIATIQUE Waterfront Riverside Bangkok Thailand


Asiatique Bangkok adalah mall Terbuka berada di Pinggir Sungai Chaophraya



Lokasi Asiatique Bangkok The Riverfront

Alamat: 2194 Charoenkrung Road, Wat Prayakrai, Bangkoleam, Bangkok
Jam Buka: 16.00-12.00
  • Transportasi: Paling mudah naik taxi
  • naik BTS ke Saphan Taksin Station dan lanjut naik shuttle boat gratis Asiatique dari Central/Sathorn Pier yang lokasinya di bawah stasiun BTS.
cara ke asiatique dari wat arun
naik boat dari wat arun turun di saphan taksin, kemudian lanjut naik perahu gratis yang menuju asiatique riverfront.
cara ke asiatique dari pratunam
caranya sama seperti diatas, naik BTS turun di Saphan Taksin Station kemudian kita jalan sedikit ke dermaga Saphan Taksin terus naik shuttle boat gratis.

 Shopping Paradise by the River

  • Pasar malam modern di pinggir sungai dengan suasana romantis
  • Tempat yang keren buat foto-foto, santai-santai sore dan belanja souvenir
  • bisa nonton muaythay, bisa nonton ladyboy cabaret show, bisa naik bianglala
  • Tempat yang enak dan seru di Bangkok
 
Negeri Gajah Putih punya sebuah tempat yang harus kita kunjungi jika kita sedang berlibur ke Bangkok, yaitu Asiatique Bangkok. Merupakan pusat kawasan hiburan malam & night bazaar. Lokasinya terbuka dan berada di pinggir sungai Chao Phraya. Disini kita bisa mencoba berbagai macam kuliner Thailand dan berbelanja souvenir dengan harga terjangkau.
 
Asiatique Bangkok dibagi menjadi empat kategori lokasi untuk membantu kita menemukan apa yang kita cari tanpa terlalu merepotkan. Distrik Chareonkrung adalah sebuah tempat dimana kita akan menemukan sebagian besar butik atau toko kecil yang menjual souvenir, kerajinan tangan, perhiasan, dan pakaian. Toko-toko kecil disini sangat menarik. Banyak jualan pajangannya dan ada juga berbagai pilihan dari merek-merek Thailand yang trendi.


Jangan lupa juga untuk mencoba jajanan khas-nya seperti, Kanom Krok kue kelapa yang dibuat di pengorengan seperti takoyaki, perpaduan tepung, santan dan gula aren membuat cita rasa yang gurih. Manggo Sticky Rice, juga enak: buah mangga yang dimakan dengan ketan yang lebut dengan siraman gula santan, dijamin rasanya tak akan pernah kita lupakan.
District Factory District berpusat pada barang-barang elektronik dan teknologi. Disini menjual berbagai macam kebutuhan elektronik dan barang-barang pendukungnya. Jika hendak bersantap kuliner, kita tinggal melenggangkan kaki ke Waterfront District. Disini kita bisa mencoba berbagai macam makanan Thailand yang enak-enak, seperti Tom Yam-Goong yang pedas-asam nan segar, mie Pad-Thai yang kenyal dan asam manis, Khao Pad Poo, Som Tam, Nai Mong Hoy Tod.
Belum lengkap rasanya jika kita makan tapi tidak ditemani Thai Tea. Disini dikenal dengan nama Cha Yen tea. Campura teh Thailand sama susu.
Selain makanan Thailand di Asiatique juga ada restoran Korea, Taiwan dan berbagai macan restoran bernuansa Amerika dan Eropa.
Mulai dari makanan yang enak-enak hingga makan ekstrim seperti serangga goreng semua tersedia disini.


 

1 comment:

Jual telor bebek omega asin sentul bogor

Pembuat telur bebek asin dalamnya merah. Dagang telur bebek asli asin sudah jadi sentul cibinong nanggewer bogor. Hotline WA : 085210745506 ...

SEMINGGU TERAKHIR